Apa itu interaksi manusia dan komputer?
Interaksi
manusia dan komputer (Human Computer Interaction) adalah suatu proses, dialog, dan kegiatan saat pengguna
berhadapan dengan komputer. Misalnya ketika kita memberi perintah delete pada
komputer, lalu komputer melakukan perintah tersebut, maka sebenarnya kita
sedang berdialog dengan komputer.
Interaksi manusia
dan komputer juga dapat diartikan
sebagai ilmu yang mempelajari desain suatu sistem guna mendapatkan sistem yang
user-friendly dengan melihat faktor-faktor yang ada di sekeliling kita. User-friendly disini adalah suatu sistem yang
baik digunakan oleh pengguna, seperti navigasinya jelas, tulisan tidak terlalu
kecil/besar, pemilihan warnanya baik, dan masih banyak lagi.
Dalam membuat sistem user-friendly ini terdapat 3 faktor,
yaitu :
- Faktor manusia
- Faktor komputer
- Faktor ergonomi
Apa aja sih inti dari Sistem Komputer?
Sistem komputer pada
umumnya ada 3, yaitu Hardware, Software, dan Brainware.
Hardware
Hardware atau perangkat keras adalah peralatan fisik dari
komputer. Hardware ini terdiri dari peralatan masukan (contoh: keyboard, mouse,
scanner, touchpad,dll), peralatan keluaran (contoh: speaker, printer,
proyektor, dll), dan peralatan proses (contoh: processor).
Software
Software atau pengkat lunak adalah kumpulan perintah yang di
proses dalam proses unit. Contoh : aplikasi-aplikasi, sistem operasi.
Branware
Brainware atau pengguna adalah manusia yang menggunakan dan mengoperasikan
komputer .
komputer tidak dapat digunakan apabila tidak ada brainware.
Saluran input dan output pada
manusia ada apa saja ya?
Tidak
hanya komputer yang memiliki sistem input dan output, manusia juga memiliki
sistem tersebut:
· Sistem input pada manusia
adalah kelima panca indera manusia,
yaitu mata, telinga, lidah, kulit, mulut.
· Sistem output pada manusia
yaitu sentuhan, pendengaran, dan gerakan jari tangan
Kombinasi warna apa yang baik untuk background dan teks?
Ada
3 aspek penting yang harus diperhatikan dalam pemilihan warna, yaitu:
1. Aspek psikologis (hindari pemakaian warna yang tajam dan simultan),
2. Aspek perseptual (warna latar belakang cenderung lebih
gelap),
3. Aspek kognitif (hindari pemakaian warna yang berlebihan).
Aplikasi apa sih yang ingin saya buat untuk saat ini?
Untuk saat ini, saya ini sekali membuat
aplikasi mahasiswa dengan tampilan sebagai berikut.
·
Halaman awal
seperti namanya, aplikasi mahasiswa di buat untuk mahasiswa, hal ini terinspirasi dari lingkungan saya yang masih mengolah data mahasiswa secara manual, tampilan awal aplikasi ini mengombinaskan warna biru tua, putih, krem dan hitam, sedangkan atributnya terdiri dari logo universitas, tombol log in dan tombol register.
·
Home
tampilan berandamya terdiri dari warna biru putih dan krem, fitur-fitur yang baru terpikir oleh saya adalah fitur profil, jadwal, absen, dosen, dan berkas.
-jadwal berisi mengenai jadwal-jadwal pelajaran dan jadwal ujian
-absen untuk data kehadiran mahasiswa
-dosen berisi daftar nama2 dosen, kontak, dan riwayat hidupnya
-berkas untuk menyimpan data-data yang di miliki oleh mahasiswa tersebut.